Langit Sendu, Semangat UTS Tetap Menggebu

Beberapa hari terakhir ini Kota Malang diguyur hujan. Hampir sepanjang hari rintik hujan nyaris tak kunjung reda. Hawa dingin turut menyelimuti tubuh, tetapi tidak menjadi penghambat semangat para mahasiswa/i UIN Maliki Malang dalam berkegiatan. Apalagi Senin (17/10) hingga Jumat (21/10) mendatang adalah pekan Ujian Tengah Semester (UTS) 2022/2023. UTS disusun dalam rangkaian akademik perkuliahan sebagai salah satu komponen penilaian dalam satu semester.

UTS yang dilaksanakan tatap muka ini menjadi pengalaman pertama bagi mahasiswa/i UIN Maliki Malang angkatan 2020 karena sebelumnya mereka jalani UTS secara daring. Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan (FITK) UIN Maliki Malang memberikan beberapa tata tertib yang harus dipatuhi oleh seluruh mahasiswa/i FITK, salah satunya adalah tata tertib berpakaian selama pelaksanaan UTS. Berdasarkan Surat Edaran Dekan FITK No. 1110//Un.03.1/PP.00.9/05/2018, untuk mahasiswa mengenakan celana panjang warna gelap (rapi dan tidak ketat), hem putih, dan jas almamater. Sedangkan untuk mahasiswi berpakaian rok panjang warna gelap (rapi dan tidak ketat), atasan putih, kerudung putih, dan jas almamater.

Tampak semangat mahasiswa/i UIN Maliki Malang menyusuri setiap lorong gedung perkuliahan. Bergandeng payung dan berbalut jas hujan mereka menuju ruang-ruang kelas yang sudah ditentukan untuk pelaksanaan UTS. Berbeda dengan cuaca yang cerah, beberapa balkon di gedung perkuliahan yang kerap menjadi tempat bersandar untuk mengobrol santai beralih menjadi tempat untuk menyampirkan jas hujan para mahasiswa/i. Melihat semangat mereka berdatangan di bawah rintikan hujan, berharap besar UTS lancar dan sesuai harapan.

(SobatQu, Pers PIAUD) 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *